
Wahyu Hidayat R., mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) asal Desa Putik lolos menjadi delegasi Kabupaten Kepulauan Anambas pada ajang Sekolah Duta Maritim Indonesia Aspeksindo Angkatan Ke-3 Tahun 2023.
Kegiatan tersebut akan diadakan mulai tanggal 11 s/d 17 Agustus 2023 di Jakarta.
Setelah melewati tahapan seleksi yang ketat, Wahyu berhasil lolos sebagai salah satu dari 100 peserta Duta Maritim Indonesia 2023 yang terpilih dari total 651 pendaftar. Tahapan seleksi yang dilewati berupa seleksi adminitrasi, interview dan konten video bertema kemaritiman, dimana saat itu Wahyu mengambil tema Pelelangan Ikan.


Pada Tahun 2023, Duta Maritim Indonesia terdiri atas 100 putera-puteri pilihan dari seluruh provinsi di Indonesia yang pemilihannya diselenggarakan oleh Aspeksindo (Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia).
ASPEKSINDO merupakan organisasi kemitraan antar Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir, serta sebagai penghubung antara pemerintah pusat dengan berbagai pihak baik dalam dan luar negeri. Tujuan dari Sekolah Duta Maritim Indonesia (SDMI) ini untuk menciptakan regenerasi yang memiliki perhatian terhadap sektor kemaritiman, pelestarian, serta pemberdayaan kawasan pesisir dan kepulauan.
Wahyu mengatakan bahwa program Sekolah Duta Maritim Indonesia (SDMI) yang diselenggarakan oleh Aspeksindo merupakan wadah untuk menyalurkan aspirasi dari masyarakat daerah kepulauan dan pesisir terkait isu-isu strategis yang menjadi potensi kemaritiman.
Aspeksindo juga menjadi wadah pertemuan antara putera-puteri daerah dari berbagai provinsi dengan para pejabat dari beberapa lembaga kementerian seperti Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenkomarves), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), serta Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkopukm).
Selain itu, para duta diberi materi oleh Mako Lantamal III tentang bela negara, pelatihan public speaking, manner-etiquette dan lain sebagainya. Para duta maritim juga akan menghadiri acara Upacara Hari Kemerdekaan di Istana Negara.
“Dengan kegiatan ini saya berharap bisa menjadi role model bagi pemuda-pemudi di Kabupaten Kepulauan Anambas yang lebih peduli dengan isu-isu strategis dan potensi kemaritiman yang ada di daerah Kep. Anambas ini”, ucap Wahyu.
